Latar belakang: Kontrasepsi merupakan metode atau alat yang digunakan untuk mengatur kelahiran. Penggunaan kontrasepsi telah dianjurkan oleh pemerintah dan menjadi bagian dari program nasional. Oleh sebab itu, penting untuk mengetahui distribusi dan jenis kontrasepsi yang digunakan oleh populasi masyarakat tertentu. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui distribusi jenis kontrasepsi yang digunakan oleh Pasangan Usia Subur (PUS) di Desa Sungai Ambangan Kabupaten Kubu Raya. Metode: Penelitian ini merupakan jenis observational study dengan teknik pengambilan sampel berupa purposive sampling. Populasi dalam penelitian ini adalah Pasangan Usia Subur (PUS) di Desa Sungai Ambangah yang berjumlah 814 pasang. Sumber data primer diperoleh dengan menggunakan instrumen kuisioner penelitian. Hasil penelitian: Menunjukkan bahwa suntik dan pil mendominasi jenis kontrasepsi yang digunakan oleh PUS , dengan jumlah masing-masing 39.57% dan 33.41%. Sementara jenis kontrasepsi lain seperti kondom, MOW, dan MOP hanya mencapai kurang dari 2%. Simpulan: Dikalangan PUS Desa Sungai Ambangah Kabupaten Kubu Raya, suntik dan pil merupakan jenis kontrasepsi yang paling banyak digunakan.
Copyrights © 2019