Journal of Community Dedication
Vol. 2 No. 2 (2022): MEI

PENDIDIKAN HIDROPONIK TENTANG PENTINGNYA PEMENUHAN KEBUTUHAN NUTRISI BAGI TANAMAN

Sulmi Sulmi (Fakultas Pertanian, Universitas Tadulako, Palu, Indonesia)



Article Info

Publish Date
07 Aug 2022

Abstract

Nutrisi tanaman sangat penting bagi pertumbuhan dan perkembangan tanaman karena Semakin sedikit jumlah nutrisi dalam media pertumbuhan tanaman tersebut, maka panjang akar akan semakin melebar atau menyebar. Karena, pada hakikatnya tanaman sangat membutuhkan nutrisi tersebut, akibatnya jika terjadi kekurangan maka bisa mengalami malnutrisi atau bahkan kematia. Hidroponik merupakan budidaya menanam dengan memanfaatkan media air tanpa menggunakan tanah dengan menekankan pada pemenuhan kebutuhan nutrisi bagi tanaman. Pengembangan tanaman hidroponik di Kota Palu yang cukup pesat di dukung oleh pemerintah Kota Palu, hal ini terlihat di Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Palu yang menyediakan contoh instalasi tanaman hidroponik di depan kantor dengan tujuan agar masyarakat bisa melihat dan membuat hal serupa. Apalagi metode hidroponik ini cocok untuk wilayah perkotaan yang memiliki lahan sempit seperti Kota Palu. Produk sayuran hidroponik yang dihasilkan sangat beragam, mulai dari kangkung, pakcoy, sawi dan selada sehingga banyak konsumen yang berminat hingga membeli sayuran hidroponik karena konsumen mulai peduli dengan kesehatan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

pkm

Publisher

Subject

Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Decision Sciences, Operations Research & Management Social Sciences Other

Description

Journal of Community Dedication publishes articles from the results of community service activities in the scope of education, religion, social, anthropology, politics, economics, village assistance, assistance to educational institutions, health, computers, agriculture, plantations, and other ...