AKTUAL
Vol 20, No 2 (2022): Jurnal AKTUAL

QUALITY CONTROL DALAM MENINGKATKAN KUALITAS PRODUK PADA CV. CIPTA LAYLA BINA KARYA (Ayam Geprek Layla Nganjuk)

Bella Novita Sari (Program Studi Manajemen Universitas Muhammadiyah Ponorogo)
Setyo Adji (Program Studi Manajemen Universitas Muhammadiyah Ponorogo)
Dwi Warni Wahyuningsih (Program Studi Manajemen Universitas Muhammadiyah Ponorogo)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2022

Abstract

Perkembangan kuliner di Indonesia sangat pesat karena semakin diminati oleh masyarakat, maka “perusahaan yang terlibat dalam persaingan tersebut mengadakan suatu strategi peralihan pasar. “Pengendalian mutu terhadap kualitas produk yang dihasilkan oleh sebuah perusahaan maupun industri merupakan suatu hal yang penting, sehingga perlu sebuah kajian pengendalian mutu. “Statistical Quality Control (SQC) merupakan teknik penyelesaian masalah yang digunakan untuk memonitori, mengendalikan, menganalisis, mengelola, dan memperbaiki produk menggunakan metode statistik sehingga diharapkan dapat memberikan kontribusi untuk meningkatkan kualitas produksi. “Oleh karena itu penulis tertarik untuk meneliti mengenai pengendalian kualitas (quality control) dengan judul “QUALITY CONTROL DALAM MENINGKATKAN KUALITAS PRODUK PADA CV. CIPTA LAYLA BINA KARYA (AYAM GEPREK LAYLA NGANJUK)” dengan tujuan untuk mengetahui penerapan dan peranan Statistical Quality Control (SQC) dalam pengendalian kualitas prodok di CV. Cipta Layla Bina Karya (Ayam Geprek Layla Nganjuk). Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dan proses pengambilan data menggunakan teknik Observasi, Wawancara, dan Dokumentasi. Kesimpulan dari penelitian ini adalah dari sampel yang diambil sebanyak 3100 unit, jumlah produk cacat  pada bulan Maret sebanyak 400 unit dalam satu bulan (31 hari). Rata-rata kecacatan produk pada bulan Maret adalah 13%, dan setelah dilakukan penerapan metode SQC dibulan Mei mengalami perubahan yang signifikan dan mengalami penurunan menjadi 5% menjadi 167 unit dalam s1 bulan (31 hari).Kata Kunci : Pengendalian Kualitas (Quality Control), Statistical Quality Control (SQC), Peningkatan Kualitas produk 

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

aktual

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences Other

Description

Jurnal AKTUAL an electronic national journal, provides a forum for publishing the original research articles, review articles from contributors, and the novel technology news related to management.This journal encompasses original research articles, review articles, and short communications, ...