JURNAL CRANKSHAFT
Vol 5, No 2 (2022): Jurnal Crankshaft Vol.5 No.2 (2022)

KARAKTERISASI PENGARUH SUDUT ANYAMAN KOMPOSIT TERHADAP KEKUATAN TARIK SERAT TANDAN KOSONG KELAPA SAWIT

Fajar Paundra (Institut Teknologi Sumatera)
Ahmad Waldi Chaniago (Institut Teknologi Sumatera)
Abdul Muhyi (Institut Teknologi Sumatera)



Article Info

Publish Date
09 Oct 2022

Abstract

Tandan Kosong Kelapa Sawit (TKKS) merupakan limbah yang banyak ditemukan di pulau Sumatra dan berpotensi menjadi penguat dalam sebuah komposit. Pemanfaatan TTKS masih sangat terbatas sehingga perlu dilakukan penelitian lebih lanjut tentang komposit berpenguat serat TKKS. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variasi sudut anyaman terhadap kekuatan tarik komposit berpenguat serat TKKS. Proses pembuatan komposit dengan metode compression molding dengan perbandingan komposisi 60% resin dan 40% serat. Variasi sudut anyaman yang digunakan adalah 0°/90°, 15°/105°, 30°/120°, dan 45°/135°. Pengujian kekuatan tarik dengan standar ASTM 3039 dan dilakukan pengamatan patahannya. Hasil pengujian tarik menunjukkan kekuatan tarik terbesar adalah 12,88 MPa pada sudut anyaman 0°/90°. Hal ini disebabkan semakin banyak serat searah dengan gaya tarik maka semakin tinggi kekuatan tarik yang didapatkan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

cra

Publisher

Subject

Control & Systems Engineering Energy Engineering Materials Science & Nanotechnology Mechanical Engineering

Description

Jurnal ini merupakan sarana publikasi dan ajang berbagi karya riset dan pengembangannya di bidang teknologi. Jurnal Crankshaft terbit 2 kali dalam setahun, yaitu pada bulan Maret dan ...