JURNAL SILOGISME : Kajian Ilmu Matematika dan Pembelajarannya
Vol 7, No 1 (2022): Juni

Model Pembelajaran Aktif, Kreatif, Efektif dan Menyenangkan (PAKEM) Dengan Media Interaktif : Dampak Terhadap Pemahaman Konsep Matematis

Maslahah, Nurul (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Aug 2022

Abstract

Rendahnya kemampuan pemahaman konsep matematis peserta didik khususnya pada materi matriks, hal tersebut dipengaruhi oleh penggunaaan model pembelajaran yang kurang tepat, melihat permasalahan tersebut, penulis tertarik untuk menerapkan model pembelajaran aktif, kreatif, efektif dan menyenangkan (pakem) berbantuan media pembelajaran interaktif. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh model pembelajaran aktif, kreatif, efektif dan menyenangkan (pakem) berbantuan media pembelajaran interaktif terhadap kemampuan pemahaman konsep matematis peserta didik. Jenis penelitian ini merupakan penelitian quasi ekperimen, populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas XI SMA Negeri 01 Gedung Meneng, teknik pengambilan sampelnya menggunakan teknik acak kelas, sehingga kelas XI IPS 1 sebagai kelas eksperimen 1 menerapkan model pembelajaran aktif, kreatif, efektif dan menyenangkan (pakem), kelas XI MIPA 1 sebagai kelas eksperimen 2 menerapkan model pembelajaran aktif, kreatif, efektif dan menyenangkan (pakem) berbantuan media pembelajaran interaktif dan kelas XI IPS 2 sebagai kelas kontrol menerapkan model pembelajaran konvensional. Berdasarkan hasil analisis data menggunakan uji Anova diperoleh nilai  =  terdapat pengaruh model pembelajaran aktif, kreatif, efektif dan menyenangkan (pakem) berbantuan media pembelajaran interaktif terhadap kemampuan pemahaman konsep matematis peserta didik. Pengujian dilanjutkan dengan uji scheffe’ untuk  serta dan untuk  . Berdasarkan hasil pengujian tersebut, diperoleh kesimpulan bahwa model pembelajaran aktif, kreatif, efektif dan menyenangkan (pakem) berbantuan media pembelajaran interaktif memberikan kemampuan pemahaman konsep matematis yang lebih baik dibandingan dengan model pembelajaran konvensional.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

silogisme

Publisher

Subject

Mathematics

Description

Silogisme : Kajian Ilmu Matematika dan Pembelajarannya, adalah sebuah jurnal yang diterbitkan oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Ponorogo (Unmuh Ponorogo) bekerjasama dengan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Muhammadiyah Ponorogo. ...