Tari Anoman Rahwana merupakan karya tari berupa penggalan yang diciptakan oleh Didik Bambang Wahyudi pada tahun 1987. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk penyajian, analisis gerak, dan pembentukan gerak tari Anoman Rahwana. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif analitik dengan data kualitatif, yang melalui tahapan pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, dan studi pustaka. Permasalahan yang ada dalam penelitian ini dibahas menggunakan landasan teori Soedarsono untuk menganalisis bentuk penyajian, sedangkan untuk analisis gerak menggunakan landasan teori Soedarsono dan pembentukan gerak menggunakan teori Doris Humphrey. Hasil analisis menunjukkan gerak tari Anoman Rahwana mengandung gerak representasi yang memiliki makna yang jelas dan gerak non representasi yang digarap untuk mendapatkan bentuk yang artistik. Formasi gerak tari Anoman Rahwana dalam pola geraknya lebih banyak mengandung rancangan garis yang berlawanan, dinamika dengan berbagai tempo yang berbeda, menggunakan ritme dan mekanisme yang fungsional, serta motivasi gerak yang diilhami oleh kehidupan sehari-hari, sebagai gerak penghubung atau transisi dan untuk membedakan pola gerak. dalam karakter tari gagah gaya Surakarta.
Copyrights © 2022