Klorofil: Jurnal Penelitian Ilmu-Ilmu Pertanian
Vol 17, No 1 (2022): Klorofil

PENINGKATAN PRODUKSI BEBERAPA VARIETAS PADI (Oryza Sativa L.) DENGAN SISTEM TANAM YANG BERBEDA DI LAHAN SAWAH RAWA LEBAK




Article Info

Publish Date
31 Jul 2022

Abstract

Penelitian ini untuk mengetahui produksi beberapa varietas padi (Oryza sativa L.) di lahan sawah rawa lebak dengan sistem tanam yang berbeda-beda. Penelitian ini telah dilaksanakan dilahan milik Petani di Desa Tugu Jaya Kecamatan Lempuing Jaya Kabupaten Ogan Komering Ilir Provinsi Sumatera Selatan pada bulan April sampai Agustus 2020. Penelitian ini menggunakan Rancangan Petak Terbagi (Split Plot Design). Dengan 2 faktor yaitu Petak Utama Sistem Tanam dan Anak Petak Varietas  yaitu Sistem Tanam (S) terdiri dari S0 = Sistem Tanam Konvensional, S1= Sistem Tanam Tabela (Tebar Benih Langsung), S2 = Sistem Tanam Jajar Legowo 4:1. dan Varietas (V)  terdiri dari V1 = Ciherang, V2 = Inpari 30, V3 = Mekongga. Peubah yang diamati dalam penelitian ini adalah jumlah gabah per rumpun (Butir), berat seribu butir (g), berat gabah per rumpun (g) dan berat gabah per petak (g). Hasil Penelitian menunjukkan bahwa penggunaan sistem tanam jajar legowo 4:1 menghasilkan produksi lebih baik pada tanaman padi di lahan sawah rawa lebak yaitu rata-rata mencapai 4,5 kg per petak atau setara dengan 8,43 ton/ha, secara tabulasi tanaman padi varietas inpari 30 menghasilkan pertumbuhan dan produksi tertinggi pada sawah rawa lebak yaitu rata-rata mencapai 4,3 kg per petak atau setara dengan 8,1 ton/ha, dan penggunaan sistem tanam jajar legowo 4:1 dengan tanaman padi varietas inpari 30 menghasilkan pertumbuhan dan produksi yang lebih baik pada sawah rawa lebak yaitu 8,43 ton/ha dan mengalami peningkatan produksi sebesar 0,93 ton/ha dari sistem tanam konvensional serta 1,93 ton/ha dari sistem tanam tabela (tebar benih langsung).This study was to determine the production of several varieties of rice (Oryza sativa L.) in the Lebak swamp rice fields with different cropping systems. This research has been carried out on land owned by farmers in Tugu Jaya Village, Lempuing Jaya District, Ogan Komering Ilir Regency, South Sumatra Province from April to August 2020. This study uses a Split Plot Design. With 2 factors, namely the main plot of the planting system and the sub-plots of the variety, namely the planting system (S) consisting of S0 = Conventional Cultivation System, S1 = Table Planting System (Direct Seed Spread), S2 = Jajar Legowo Planting System 4:1. and Varieties (V) consisted of V1 = Ciherang, V2 = Inpari 30, V3 = Mekongga. The variables observed in this study were the number of grain per clump (grain), weight of one thousand grains (g), weight of grain per clump (g) and weight of grain per plot (g). The results showed that the use of the jajar legowo 4:1 cropping system resulted in better production of rice plants in the Lebak swamp rice fields, which reached an average of 4.5 kg per plot or the equivalent of 8.43 tons/ha, tabulated for varietal rice plants. inpari 30 resulted in the highest growth and production in the Lebak swamp rice fields, which reached an average of 4.3 kg per plot or equivalent to 8.1 tons/ha, and the use of the row legowo 4:1 cropping system with rice varieties inpari 30 resulted in growth and better production in the Lebak swamp rice fields, namely 8.43 ton/ha and increased production by 0.93 ton/ha from the conventional planting system and 1.93 ton/ha from the table planting system (direct seeding).

Copyrights © 2022