HIRARKI : Jurnal Ilmiah Manajemen Dan Bisnis
Vol. 3 No. 3 (2021): Hirarki : Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis

PENGALAMAN DAN PENGETAHUAN KEWIRAUSAHAAN MEMPENGARUHI NIAT BERWIRAUSAHA MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI UPP: ENTREPRENEURSHIP EXPERIENCE AND KNOWLEDGE AFFECT ENTREPRENEURSHIP INTENTIONS OF FACULTY OF ECONOMICS PASIR PANGARAIAN UNIVERSITY

Nofriser (Universitas Pasir Pengaraian)



Article Info

Publish Date
13 Oct 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauhmana pengaruh pengalaman berwirusaha dan pengetahuan kewirausahaan terhadap niat berwirausaha.Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif explanatory. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Pasir Pangaraian. Sampel yang digunakan dalam penelitian sebanyak 100 responden. Instrumen penelitian adalah kuesioner yang dibagikan kepada responden. Analisis data menggunakan SEM PLS. Temuan menunjukkan bahwa pengalaman dan pengetahuan responden tentang kewirausahaan secara signifikan berpengaruh kepada niat mereka untuk memulai bisnis. Oleh karena itu perlu adanya pengetahuan yang lebih mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi anteseden niat berwirausaha. Penelitian di masa depan dapat menerapkan model niat kewirausahaan untuk menguji misalnya, dampak dukungan kewirausahaan pada pembentukan usaha baru dan pertumbuhan usaha kecil

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

Hirarki

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Jurnal HIRARKI : Jurnal Ilmiah Manajemen Dan Bisnis adalah salah satu jurnal publikasi ilmiah yang diterbitkan oleh Program Studi Manajemen, Universitas Pasir Pengaraian. Tujuan HIRARKI : Jurnal Ilmiah Manajemen Dan Bisnis adalah untuk membangun saluran komunikasi yang efektif antara para pemangku ...