Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research
Vol 6 No 3 (2022): JISAMAR: August 2022

Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Terjadinya Fraud: Persepsi Karyawan Di Group Usaha HG

Panata Bangar Hasioan Sianipar (Universitas Bhayangkara Jakarta Raya)
David Pangaribuan (Universitas Bhayangkara Jakarta Raya)
Bertha Elvy Napitupulu (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Jayakarta)



Article Info

Publish Date
08 Aug 2022

Abstract

Fraud (Kecurangan) merupakan suatu permasalahan yang tiada akhir dalam dunia usaha, banyak penelitian yang sudah dilakukan untuk mengetahui perihal fraud. Penelitian ini juga untuk meneliti faktor-faktor sebagai variable-variabel bebas yang mempengaruhi terjadinya fraud. Faktor yang digunakan adalah faktor yang ada pada triangle theory yang sudah umum, tetapi untuk elemen-elemen setiap faktor berbeda dengan beberapa penelitian terdahulu. Penelitian ini dilakukan pada suatu group usaha yang memiliki wilayah kerja berjauhan secara geograpi, dan sampel yang dipilih juga tersebar disetiap wilayah kerja group usaha tersebut. Metoda penelitian yang digunakan adalah kuantitatif. Pada penelitian ini diketahui bahwa faktor-faktor yang diuji tidak semuanya signifikan dalam mempengaruhi karyawan melakukan fraud. Temuan yang menarik adalah adanya pengaruh negatif dari variable “Justifikasi” terhadap penyebab terjaidnya fraud selain tidak signifikannya variable “Peluang” dalam mempengaruhi terjadinya fraud. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontriusi bagi manajemen dalam merancang model pengawasan di perusahaan yang operasionalnya tidak berada pada satu lokasi. Implikasi dari penelitian ini kepada organisasi adalah bahwa terdapat faktor lain diluar ketiga faktor yang dapat mempengaruhi terjadinya fraud.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jisamar

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

JISIMAR (Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research), terbit empat kali setahun pada bulan Februari, Mei, Agustus dan November, memuat naskah hasil pemikiran dan hasil penelitian di bidang Teknologi Informasi, Sistem Informasi, Sistem Informasi Manajemen, Sistem ...