Obor: Oikonomia Borneo
Vol. 4 No. 2 (2022): Oktober

PENGARUH LIKUDITAS, SOLVABILITAS DAN PROFITABILITAS TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN PERTAMBANGAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2018-2021

Henri (Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda)
Novi Yanti (Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2022

Abstract

Nilai Perusahaan merupakan harga yang bersedia dibayar oleh para calon pembeli atau investor andaikan perusahaan itu dijual. Semakin tinggi nilai perusahaan, semakin besar kemakmuran yang akan diterima oleh pemilik perusahaan tersebut. Untuk mengukur tinggi nilai perusahaan juga dapat dilakukan dengan cara menggunakan satu alat ukur yaitu price to book value. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan pendekatan kuantitatif yaitu pendekatan yang menggunakan data yang berbentuk angka dana analisis data dengan tujuan digunakan untuk mempermudah dalam melakukan penelitian (Sugiyono:13, 2018).Likuiditas (CR) tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan, Solvabilitas (DER) tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan dan Profitabilitas (ROA) tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan.Secara parsial variabel likuiditas, solvabilitas dan profitabilitas tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Secara simultan variabel likuiditas, solvabilitas dan profitabilitas secara bersama-sama berpengaruh terhadap nilai perusahaan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

oikonomia

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Oikonomia Borneo (OBOR) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda. Jurnal terbit secara berkala dua kali setahun pada bulan April (periode November-April) dan Oktober (periode Mei-Oktober). Jurnal diterbitkan sebagai media untuk ...