Permasalahan akan muncul akibat dari kesalahan gaya kepemimpinan kepala sekolah sebagai pemimpin organisasi kependidikan dalam meningkatkan kinerja guru untuk meningkatkan mutu pendidikan merupakan permasalahan yang perlu diatasi.  Dalam  penelitian ini digunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Pengumpulan data dilakukan oleh penulis melalui observasi lapangan dan wawancara mendalam dengan nara sumber tentang gaya kepemimpinan kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru di SD Muhammadiyah Priangan Kota Bandung. Kesimpulan yang diperoleh pertama, bahwa gaya kepemimpinan kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru di SD Muhammadiyah Priangan Kota Bandung menggunakan gaya kepemimpinan partisipatif keluarga. Kedua, kinerja guru masih lemah. Ketiga, gaya kepemimpinan yang tepat digunakan Kepala SD Muhammadiyah Priangan Kota Bandung untuk meningkatkan kinerja guru adalah kepemimpinan partisipatif organisasi yang dipadukan dengan pemantauan kinerja guru yang lebih baik. Implikasi dari penelitian ini adalah bahwa gaya kepemimpinan kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru perlu ditingkatkan untuk meningkatkan kualitas pendidikan siswa di SD Muhammadiyah Priangan Bandung.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2022