Jurnal Darma Agung
Vol 30 No 2 (2022): AGUSTUS

PROFIL KUANTITAS PENGGUNAAN ANTIBIOTIK PADA PASIEN COVID-19 NON VENTILATOR di RSUD dr. R.KOESMA TUBAN

Aeny Rizky Kurniasari (Program Magister Farmasi Universitas Surabaya, Jl. Raya Rungkut, Kali Rungkut, Kota Surabaya)
Istiqoma Dewi Kurniawati (Instalasi Farmasi RSUD dr. R. Koesma Tuban Kabupaten Tuban)



Article Info

Publish Date
06 Aug 2022

Abstract

Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) disebabkan oleh virus Severe Acute Respiratory Syndrome (SARS-CoV-2) yang menyebabkan pandemi di seluruh negara. Di Indonesia jumlah pasien COVID-19 meningkat pada Maret 2020. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil kuantitas penggunaan antibiotik pada pasien COVID-19 non ventilator dengan metode DDD/100 patients days di RSUD dr. R.Koesma Tuban selama periode rawat inap Januari-Juni 2021. Penelitian ini dengan desain observasional analisis deskriptif dan pengambilan data secara retrospektif bersumber dari rekam medis kesehatan pasien. Sampel yang diambil pada penelitian ini adalah pasien COVID-19 yang memenuhi kriteria inklusi dan ekslusi yang menjalani rawat inap di RSUD dr. R.Koesma Tuban selama periode Januari-Juni 2021. Hasil penelitian diperoleh 100 sampel menunjukkan bahwa 90 sampel penelitian menggunakan terapi antibiotik dengan nilai total DDD/100 patients days sebesar 114.79. Pasien pada periode Januari 2021-Juni 2021 dari 100 sampel penelitian dengan total LOS 879 hari diperoleh 5 jenis antibiotik diantaranya azithromycin, levofloxacin, ceftriaxone, cefixime dan meropenem. Antibiotik dengan nilai persentase DDD paling tinggi adalah azithromycin sebesar 60.67.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jurnaluda

Publisher

Subject

Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science Materials Science & Nanotechnology Social Sciences

Description

Journal Focus of the Darma Agung Journal is multidisciplinary research to the lecturers, students and related institutions, especially in Indonesia which leads to an increasing in Indonesian Human Development Index. The scope includes collection of the results of research, studies or community ...