Physiotherapy Health Science (PhysioHS)
Vol. 4 No. 2 (2022): Physiotherapy & Health Science (PhysioHS) - Edisi Desember 2022

Efektivitas Pemberian Strengthening Exercise dan Balance Exercise dalam Meningkatkan Lower Limb Strengthening pada Lansia: Randomized Controlled Trial (RCT)

Pramusinta, Linda (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Dec 2022

Abstract

Gangguan keseimbangan mampu mempengaruhi kualitas kedua otot tungkai bawah pada lansia sehingga kemungkinan seseorang akan mengalami resiko jatuh. Penelian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pemberian strengthening exercise dan balance exercise dalam meningkatkan kekuatan otot tungkai bawah pada lansia. Metode penelitian menggunakan eksperimental dengan randomized controlled trial (RCT) yang melibatkan pada lansia yang memiliki resiko jatuh. Sampel berjumlah 50 orang yang dibagi menjadi 2 kelompok yaitu kelompok perlakuan dan kontrol. Pengukuran keseimbangan dan kekuatan otot tungkai bawah menggunakan skala berg balance dan skala lower extremity functional. Analisis statik menggunakan Shapiro Wilk, ANOVA, uji Mauchly dan uji-T dependent. Hasil penelitian menunjukkan adanya signifikan (p < 0.05). Sehingga latihan penguatan tungkai bawah apabila diterapkan secara berkepanjangan mampu mengurangi resiko jatuh pada lansia.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

physiohs

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Neuroscience Nursing Public Health

Description

PhysioHS is a scientific publication and communication for widespread research and criticism topics in physiotherapy and health science. PhysioHS was published by the Department of the Physiotherapy University of Muhammadiyah Malang with frequency twice yearly in June and December. Information on ...