IKTISYAF: Jurnal Ilmu Dakwah dan Tasawuf
Vol 4 No 2 (2022): IKTISYAF: Jurnal Ilmu Dakwah dan Tasawuf

Nilai-Nilai Akhlak Tasawuf Dalam Film “99 Cahaya Di Langit Eropa Part 1”

Aldi Zaelani (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2022

Abstract

Perfilman di Indonesia yang berunsur kekerasan, pornografi, porno aksi, asusila, kurang tercerminnya kehidupan sosial yang baik dan hal tersebut ditonton oleh masyarakat. Penonton akan menirukan apa yang ada dalam film tersebut karena film menjadi cerminan bagi setiap penonton. Bukan hanya untuk hiburan, tetapi film dituntut untuk memberikan kontribusi yang baik bagi penonton. Penelitian ini memfokuskan pada karakteristik penokohan dan nilai-nilai Akhlak Tasawuf dalam film “99 Cahaya Di Langit Eropa I”. Peneliti mengambil dari unsur tasawuf karena sudah banyak penelitian mengenai film tersebut tetapi belum ada yang menyentuh dari aspek nilai-nilai Akhlak Tasawuf. Penelitian ini bertujuan untuk 1) mengetahui karakteristik penokohan “99 Cahaya Di Langit Eropa I” 2) nilai-nilai akhlak tasawuf dalam film “99 Cahaya Di Langit Eropa I”. Metode penelitian yang dilakukan adalah penelitian konten analisis yaitu menganalisis dialog atau percakapan dalam film tersebut. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa dari beberapa scene atau adegan yang terdapat dalam film “99 Cahaya Di Langit Eropa I” adalah: 1) karakterisitik penokohan: (a) Protagonis (b) Antagonis (c) Deutragonis (d) Raisounner (e) Utility 2) terdapat nilai-nilai Akhlak Tasawuf. Nial-nilai Akhlak Tasawuf tersebut adalah: (a) Wara’ (b) dzikir (c) Zuhud (d) tawakal (e) sabar (f) ar-Rida (g) Ikhlas (h) Pemurah. Nilai-nilai Akhlak Tasawuf ini bisa menjadi pembelajaran setiap orang bagaimana harus bersikap sosial yang baik atau bersifat yang mencerminkan Akhlak Tasawuf. Tanda-tanda yang menggambarkan nilai Akhlak Tasawuf yaitu terdapat dalam adegan dari pemeran ataupun dialog dalam film “99 Cahaya Di Langit Eropa I”

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

iktisyaf

Publisher

Subject

Religion Humanities

Description

Iktisyaf Jurnal Ilmu Dakwah berbasis Nilai-nilai Sufistik, diserbitkan berkala tiap bulan Juni dan Desember oleh STID ...