Permasalahan yang terjadi kala ini tidak terlepas dari hubungannya dengan perempuan. Wacah Covid-19 menjadi salah satu permasalahan yang memiliki dampak besar terhadap kaum perempuan. Penelitian ini mengkaji kebijakan PSBB sebagai kebijakanan penanganan wabah Covid-19 dengan memastikan bahwa apakah kebijakan tersebut sudah memasukkan dan memahami perempuan dan melihat dampak dari kebijakan tersebut masih atau sudah tidak mendiskriminasi perempuan menggunakan teori analisis kebijakan William Dunn dan pandangan feminisme. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kebijakan PSBB masih memiliki ketimpangan mengenai dampak yang dihasilkan lebih merugikan perempuan.
Copyrights © 2022