Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)
Vol. 3 No. 4 (2022): MSEJ : Management Studies and Entrepreneurship Journal

Pengaruh Environmental Performance Dan Growth Company Terhadap Nilai Perusahaan Dengan Corporate Governance Sebagai Pemoderasi Pada Perusahaan Manufaktur

Qisky Maulesya Valdera (Universitas Riau)
Edyanus Herman Halim (Universitas Riau)
Andewi Rokhmawati (Universitas Riau)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Kinerja Lingkungan dan Pertumbuhan Perusahaan terhadap Nilai Perusahaan dengan Corporate Governance sebagai moderator pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2016-2019. Metode pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dan diperoleh 60 perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dan terdaftar dalam PROPER periode 2016-2019 sebagai sampel. Alat analisis data yang digunakan adalah Structural Equation Modeling (SEM) dengan menggunakan program PLS (Partial Least Square). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Kinerja Lingkungan dan Pertumbuhan Perusahaan berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan, Good Corporate Governance mampu memperkuat hubungan antara Kinerja Lingkungan dan Pertumbuhan Perusahaan terhadap nilai perusahaan. Keterbatasan penelitian ini adalah penelitian ini hanya melihat pada sektor manufaktur dan hanya melihat pada periode tertentu. Dan untuk penelitian selanjutnya dapat menggunakan sektor lain seperti jasa dan periode pengamatan yang lebih baru sehingga memberikan hasil yang lebih menarik lagi. Kata Kunci : Kinerja Lingkungan, Pertumbuhan Perusahaan, Nilai Perusahaan, Tata Kelola Perusahaan

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

msej

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ) is published by Yayasan Pendidikan Riset dan Pengembangan Intelektual (YRPI) as an information and communication media for practitioners, researchers and academics who are interested in the field of management (Finance, Human Resource, ...