Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besar pengaruh strategi branding dan bauran pemasaran terhadap minat beli ulang di Gudang Warior Bandung. Metode penelitian yang dipakai pendekatan kuantitatif, uji pengaruh, uji hipotesis menggunakan aplikasi output SPSS V.26. Kuesioner dalam bentuk googleform disebarkan pada 70 respoden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi branding dan bauran pemasaran memiliki dampak signifikan terhadap minat beli ulang Gudang Warior Bandung yakni secara parsial dengan hasil uji t hitung 2,405 > t tabel 1,998 untuk Variabel strategi branding sedangkan untuk hasil variabel strategi bauran pemasaran dengan hasil t hitung 10,374 > t tabel 1,998. Dan secara simultan bahwa strategi branding dan bauran pemasaran memiliki pengaruh terhadap minat beli ulang di gudang warior Bandung yakni sebesar Fhitung 1919,8342 > Ftabel 3,395. Kata kunci : Branding, Bauran pemasaran, Minat Beli Ulang
Copyrights © 2022