Tahapan dalam proses pembangunan suatu konstruksi dimulai dari perencanaan yang mendetail, yang dikerjakan sebaik mungkin sejak awal pembentukan pondasi bangunan. Oleh karena itu, diperlukan untuk melakukan analisis daya dukung tanah yang matang. Analisa daya dukung pondasi pada konstruksi pabrik dan gudang AuraTaro merupakan analisa perhitungan daya dukung pondasi memanfaatkan data dari Cone Penetration Test (CPT). Analisa daya dukung dari pondasi berguna untuk mengevaluasi hasil uji laboratorium pada proyek konstruksi pembangunan pabrik AuraTaro serta menarik kesimpulan perbandingan antara hasil perhitungan dan hasil laboratorium. Pekerjaan penyelidikan mencakup 2 titik pengetesan, yaitu titik S1 (titik uji pertama) dan S2 (titik uji kedua). Data dari tes sondir (CPT) diolah dengan menggunakan rumus umum yang diturunkan dari rumus Meyerhof (1956). Dari hasil pengamatan didapatkan daya dukung pondasi pada titik S2 memiliki perbandingan yang tidak terlalu signifikan antara perhitungan dengan hasil laboratorium, namun daya dukung pondasi yang bernilai kritis untuk dijadikan dasar desain pondasi adalah daya dukung berdasarkan bahan.
Copyrights © 2022