Penulisan jurnal penelitian ini adalah dirancang untuk mengetahui pengamalan ajaran tattwa melalui penerapa Tri Kaya Parisudha oleh umat Hindu terutama umat hindu di Bali. Metode penelitian yang digunakan pada penulisan jurnal ini adalah metode kualitatif deskriptif. dimana dalam hal ini setting kondisi dan situasi sebagai data langsung menggunakan pendekatan fenomenologis. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwasanya untuk bisa menerapkan ajaran tattwa dengan baik di kehidupan sehari-hari haruslah didasari dengan sikap prilaku manusia yang baik dimana dalam agama hindu disebut Tri Kaya Parisudha atau Tiga prilaku manusia yang disucikan mencakup manacika, wacika, kayika. Namun pada penulisan jurnal ini akan lebih cenderung ke arah penerapan ajaran tatwa dimana tatwa merupakan sebuah filosofi kebenaran, kita mempercayai bahwa dengan memiliki dan menerapkan ketiga prilaku yang disucikan (Tri Kaya Parisudha) tersebut pengamalan ajaran tatwa akan sangat mudah untuk dilakukan. Di Bali sendiri bagi umat hindu Tri Kaya Parisudha dianggap sebagai sebuah dasar dalam setiap pelaksanaan kegiatan mulai dari kegiatan sehari-hari hingga upacara keagamaan.
Copyrights © 2021