JIKEM: Jurnal Ilmu Komputer, Ekonomi dan Manajemen
Vol 2 No 2 (2022): JIKEM: Jurnal Ilmu Komputer, Ekonomi dan Manajemen

Faktor-faktor yang mempengaruhi minat masyarakat dalam mengikuti PIS-PK di Padang Lawas Utara

Fani Dwi Yanti (Unknown)
Mira Ulpayani Harahap (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Jul 2022

Abstract

ABSTRAK Program Indonesia sehat merupakan salah satu sasaran yang ingin di capai dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Menengah Nasional (RPJMN) 2015-2019. Tujuan yang ingin dicapai adalah meningkatkan derajat kesehatan dan status gizi masyarakat melalui upaya kesehatan dan pemberdayaan masyarakat yang di dukung dengan perlindungan finansial dan pemeratan pelyanan kesehatan. Progam lainnya adalah Program Indonesia Pintar, Program Indonesia. Kerja, dan Program Indonesia Sejahtera. Metode : Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan studi kasus dengan metode wawancara kepada masyarakat langsung. Data yang digunakan adalah data primer yang diteliti melalui proses, input, outpt dan outcome. Hasil: penelitian ini menggambarkan tentang program pelaksanaan PLS-PK. Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan Keluarga (PIS PK) merupakan salah satu program puskesmas yang menggunakan pendekatan keluarga untuk meningkatkan Derajat kesehatan masyarakat. Kegiatan ini melibatkan lintas program dan lintas sektor, dari pengertian diatas dapat kita simpulkan bahwa program PIS-PK berasal dari pemerintah jadi setiap masyarakat berhak mendapatkan informasi dan pelayanan tentang PIS-PK baik dari kalagan bawah sampai kalangan atas sehingga program indonesia sehat dapat merata kesemua kalangan. Dan yang paling penting masyarakat tidak perlu mengeluarkan biaya untuk mendapatkan PIS-PK.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JKM

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Library & Information Science

Description

JIKEM: Jurnal Ilmu Komputer, Ekonomi dan Manajemen (Online ISSN: 2774-2075) merupakan jurnal nasional yang diterbitkan oleh Lembaga Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Muhammadiyah Enrekang bekerjasama dengan Forum Dosen Riset STMIK/STIE Insan Pembangunan dan Ikatan Doktor ...