Health Sciences Journal
Vol 6, No 2 (2022): Oktober

ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN POST PARTUM DENGAN MASALAH KEPERAWATAN MENYUSUI TIDAK EFEKTIF Studi Kasus Di Ruang Melati RSUD Dr. Harjono Ponorogo

Nike Vijayanti (Universitas Muhammadiyah Ponorogo)
Laily Isro'in (Universitas Muhammadiyah Ponorogo)
Siti Munawaroh (Universitas Muhammadiyah Ponorogo)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2022

Abstract

Ibu post partum dan bayi dapat mengalami masalah kesehatan seperti kurangnya pengetahuan ibu tentang menyusui, payudara bengkak, ASI tidak keluar, kelelahan, hisapan bayi tidak adekuat, dan lain sebagainya. Hal tersebut dapat menyebabkan pelekatan bayi pada ibu kurang efektif dan mengakibatkan masalah menyusui tidak efektif. Menyusui tidak efektif adalah kondisi dimana ibu dan bayi mengalami ketidakpuasan dan kesukaran pada proses menyusui. Tujuan pengambilan studi kasus ini untuk mengetahui asuhan keperawatan menyusui tidak efektif. Asuhan keperawatan pada pasien post partum dengan masalah keperawatan menyusui tidak efektif di ruang Melati RSUD Dr. Harjono Ponorogo pada tanggal 11-15 Juni 2022 yang dilakukan selama 3 hari perawatan. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan asuhan keperawatan yang meliputi pengkajian, intervensi, implementasi, dan evaluasi keperawatan. Hasil pengkajian didapatkan bahwa Ny.P dengan post Sectio Caesarea (SC) hari ke 2 mengalami lemas, ASI belum keluar, dan payudara terasa lembek. berdasarkan analisis tersebut dilakukan intervensi yaitu edukasi tentang pengetahuan menyusui, observasi nutrisi, dan pijat oksitosin. Hasil evaluasi yang didapatkan dari asuhan keperawatan pada Ny. P meliputi suplai ASI adekuat meningkat, kelelahan maternal menurun, perlekatan bayi pada payudara ibu meningkat, dan tetesan/ pancaran ASI meningkat. Dengan ini pasien mampu mengurangi dan mencegah terjadinya masalah menyusui tidak efektif.Kata Kunci: Asuhan Keperawatan, Menyusui Tidak Efektif, Post Partum. 

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

HSJ

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Health Sciences Journal adalah jurnal mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Ponorogo dengan alamat website http://studentjournal.umpo.ac.id/ . Jurnal ini memuat bidang kesehatan yaitu keperawatan dan kebidanan. Jurnal ini terbit dua kali dalam satu tahun yaitu pada Bulan April ...