Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran usaha ekonomi kreatif bordir Aceh terhadap kesejahteraan dan pendapatan pengrajin di Gampong Dayah Daboh Kecamatan Montasik Kabupaten Aceh Besar. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data berupa studi kepustakaan dan studi lapangan melalui metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan berupa pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan verifikasi. Populasi dalam penelitian ini adalah anggota beberapa kelompok perempuan pengrajin usaha bordir yang berjumlah 70 orang. Pengambilan sampel wawancara menggunakan purposive sampling yang diambil dari keseluruhan jumlah populasi. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa peran usaha ekonomi kreatif bordir Aceh dalam meningkatkan kesejahteraan dan pendapatan para perempuan pengrajin yang tergabung dalam kelompok usaha bordir yang ada di gampong Dayah Daboh Kecamatan Montasik ini sudah berjalan dengan baik dan telah dapat dirasakan dampaknya seperti meningkatnya kesejahteraan dan pendapatan para pengrajin, pengurangan pengangguran dan lainnya. Keberadaan usaha ekonomi kreatif bordir Aceh di gampong tersebut menjadi solusi bagi tenaga kerja yang belum tertampung, sehingga bisa membantu perekonomian keluarga khususnya bagi kaum perempuan yang dulunya tidak memiliki pekerjaan atau hanya bekerja sebagai seorang ibu rumah tangga menjadi pekerja pada usaha bordir tersebut seperti menjadi tukang pemotong pola, tukang bordir, tukang jahit, tukang memasang asesoris, dan sebagainya. Terhadap pendapatan keluarga para pengrajin bordir tersebut juga memiliki pengaruh yang sangat besar. Di mana para pekerja sudah mampu memenuhi kebutuhan sehari-hari keluarganya dari hasil usaha bordir yang ditekuninya sehingga tingkat kesejahteraan hidup mereka juga mengalami peningkatan yang besar. Kata kunci: Ekonomi Kreatif; Kesejahteraan; Pendapatan.
Copyrights © 2022