Pengembangan Pelatihan pertanian memerlukan sebuah tahapan yang sederhana, mudah digunakan dan tentunya sistematis. Salah satu model pengembangan yang dapat digunakan adalah model Addie. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tahap-tahap pengembangan pelatihan pertanian dengan menggunakan model Addie serta untuk mengetahui implementasi model Addie pada pelatihan bagi petani. Penelitian ini adalah penelitian yang bersifat studi pustaka (library research). Model Addie yang diterapkan pada penelitian ini mampu mengidentifikasi pengembangan pelatihan pertanian secara mendalam. Dari hasil penelitisan ini juga menunjukkan kualitas pelatihan yang berlangsung selama ini sudah baik. Dengan demikian, pengembangan pelatihan perlu terus dilakukan. Namun bentuk pengembangannya perlu dikaji secara ilmiah, sehingga produk pengembangannya dapat menjadi solusi dalam memecahkan persoalan pelatihan.
Copyrights © 2022