Jurnal Pengabdian Masyarakat Hasanuddin (JPMH)
Vol.3. No.2 September 2022

Estimasi Keindahan Lanskap Dermaga Biru Kabupaten Maros

Andi Muhammad Rafly Rafly (Ilmu Kelautan, Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan, Universitas Hasanuddin)
Andi Sitti Rahmah (Ilmu Kelautan, Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan, Universitas Hasanuddin)
Masria Ananda Pratama (Ilmu Kelautan, Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan, Universitas Hasanuddin)



Article Info

Publish Date
29 Sep 2022

Abstract

KKN (Kuliah Kerja Nyata) menjadi program untuk pengaplikasian ilmu secara nyata yang dilakukan oleh mahasiswa dengan mengharapkan adanya korelasi antara akademikteoritik dan empirikpraktik dalam pelaksanaannya. Universitas Hasanuddin mengusung berbagai tema diantaranya Tematik Desa Wisata di Desa Ampekale, Kecamatan Bontoa, Kabupaten Maros. Adanya tempat yang berpotensi menjadi destinasi wisata di desa tersebut menjadi alasan program kerja “Estimasi Keindahan Lanskap Dermaga Biru” dilaksanakan. Program kerja ini menggunakan metode SBE (Scenic Beauty Estimation) untuk memperoleh nilai visual dari sebuah pemandangan lanskap. Hasil nilai visual dari Dermaga Biru yang masuk ke dalam kategori tinggi yaitu foto ke-2 dengan nilai 79,9; kategori sedang yaitu foto ke-5 dengan peringkat 47,6 serta foto ke-3 dengan nilai 37,2 dan foto ke-4 dengan nilai 22,1; kategori rendah yaitu foto ke-1 dengan nilai 0. Adanya variasi pada hasil disebabkan karena preferensi responden terhadap pemandangan lanskap. Program kerja ini diharapkan menjadi bahan pertimbangan untuk Pemerintah Desa dalam pengembangan destinasi wisata.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpmh

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Public Health Social Sciences Other

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Hasanuddin (JPMH) publishes the original Student Community Service (Kuliah Kerja Nyata -KKN) program in the fields of Social-Humaniora (Economics, Social and Political Sciences, Law, Culture), Medical (Medicine, Dentistry, Public Health, Pharmacy, Nursing), Technostics ...