Proceeding of Mulawarman Pharmaceuticals Conferences
Vol. 15 (2022): Proceeding of Mulawarman Pharmaceuticals Conferences (Proc. Mul. Pharm. Conf.)

Efektivitas Pemberian Kombinasi Jus Jambu Biji Merah (Psidium guajava L.) dan Lemon (Citrus limon L.) untuk Meningkatkan Kadar Hb pada Wanita Menstruasi: The Effectiveness of Giving Combination of Red Guava Juice (Psidium guajava L.) and Lemon (Citrus limon L.) to Increase Hb Levels in Menstruating Women

Alia Nur (Laboratorium Penelitian dan Pengembangan Kefarmasian “Farmaka Tropis” Fakultas Farmasi, Universitas Mulawarman, Samarinda, Indonesia)
Muhammad Faisal (Laboratorium Penelitian dan Pengembangan Kefarmasian “Farmaka Tropis” Fakultas Farmasi, Universitas Mulawarman, Samarinda, Indonesia)
Fajar Prasetya (Laboratorium Penelitian dan Pengembangan Kefarmasian “Farmaka Tropis” Fakultas Farmasi, Universitas Mulawarman, Samarinda, Indonesia)



Article Info

Publish Date
31 May 2022

Abstract

Menstruasi merupakan proses keluarnya darah secara teratur dan bersiklus, yang terjadi ketika dinding lapisan terdalam dari rahim (endometrium) luruh. Jambu biji merah dan lemon merupakan salah satu sumber buah yang dapat meningkatkan kadar hemoglobin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh dalam pemberian kombinasi jus jambu biji merah dan lemon terhadap peningkatan kadar hemoglobin pada wanita menstruasi. Desain penelitian ini adalah Quasy-Experiment dengan metode Pre Test-Post Test with control group. Pengambilan sampel menggunakan teknik Purposive Sampling berdasarkan kriteria inklusi. Pengukuran kadar hemoglobin menggunakan alat EasyTouch GCHb yang dianalisis menggunakan Paired Sample T-Test dan Independent Sample T-Test. Hasil penelitian pada kelompok perlakuan memiliki rata-rata kadar hemoglobin sebelum intervensi sebesar 11,4 g/dL, sesudah intervensi sebesar 13,9 g/dL dengan p-value 0,000. Pada kelompok kontrol memiliki rata-rata kadar hemoglobin sebelum intervensi sebesar 13,8 g/dL, sesudah intervensi sebesar 10,6 g/dL dengan p-value 0,000. Hasil analisis statistik Independent Paired T-Test memiliki nilai p-value 0,000 (kurang dari 0,05). Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa kombinasi jus jambu biji merah dan lemon secara signifikan dapat meningkatkan kadar hemoglobin darah pada wanita menstruasi.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

mpc

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology

Description

LINGKUP DAN TUJUAN Lingkup naskah mencakup bidang ilmu: Kimia Farmasi Biologi Farmasi Farmakologi Teknologi Farmasi dan Farmasetika Farmasi Klinik dan Komunitas Kedokteran dan Bidang ilmu lain yang terkait Tujuan penerbitan adalah memberikan informasi ilmiah tentang perkembangan ilmu pengetahuan dan ...