JURNAL EMBA : JURNAL RISET EKONOMI, MANAJEMEN, BISNIS DAN AKUNTANSI
Vol. 10 No. 4 (2022): JE. VOL 10 NO 4 (2022)

Brindy Regita Da Silva: PENGARUH KUALITAS PRODUK, POTONGAN HARGA DAN USER INTERFACE TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN MARKETPLACE LAZADA PADA MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNSRAT

Brindy Regita Da Silva (universitas sam ratulangi)
Maryam Mangantar (Universitas Sam Ratulangi)
Maria V.J Tielung (Universitas Sam Ratulangi)



Article Info

Publish Date
12 Dec 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Kualitas Produk, Potongan Harga dan User Inteface Terhadap Kepuasan Pelanggan Marketplace Lazada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unsrat. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Pelanggan Marketplace Lazada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unsrat Angkatan 2018. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dan penilaian dari hasil penelitian ini berdasarkan jawaban pada kuesioner yang diberikan kepada responden menggunakan Skala Likert. Sampel yang diambil berjumah 100 orang yang merupakan Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unsrat angkatan 2018. Analisis data menggunakan metode Regresi Linear Berganda. Hasil penelitian secara parsial Kualitas produk berpengaruh terhadap Kepuasan pelanggan, Potongan harga tidak berpengaruh terhadap Kepuasan Pelanggan. User interface berpengaruh terhadap Kepuasan Pelanggan. Berdasarkan hasil uji F disimpulkan bahwa secara simultan Kualitas Produk, Potongan Harga dan User Interface berpengaruh dan signifikan terhadap Kepuasan Pelangggan Kepuasan pelanggan marketplace lazada pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unsrat angkatan 2018. Kata Kunci: Kualitas produk, potongan harga, user interface, kepuasan pelanggan

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

emba

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal EMBA merupakan terbitan berkala sebagai sarana untuk menyebarluaskan hasil penelitian dan ilmu pengetahuan dibidang ekonomi. Diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Univeristas Sam Ratulangi Manado. Jurnal ini diterbitkan 4 kali setahun, sejak tahun 2012. Setiap artikel direview oleh ...