Pemeriksaan menggunakan USG 3D akan memberikan gambaran janin yang lebih detail. Selain itu gambar yang dihasilkan bisa dimengerti oleh ibu dan juga anggota keluarga lainnya. Dari data profil kesehatan Kabupaten mesuji tahun 2016, tampak bahwa cakupan pelayanan K4 selalu lebih rendah daripada cakupan pelayanan K1 karna kurangnya kesadaran ibu hamil untuk memeriksaan kehamilan K4. Tujuan setelah diadakan penyuluhan diharapkan dapat memberikan semangat dan kesadaran ibu hamil melakukan asuhan antenatal K1 sampai k4 di Posyandu Bukoposo. Adapun kegiatan yang dilakukan berupa penyuluhan ceramah dan tanya jawab. Banyak Ibu hamil yang hadir pada saat penyuluhan dan memberikan kesadaran pentingnya perkembangan janin menggunakan alat USG untuk Deteksi Dini Kesehatan Janin Dan Kelainan Kongenital Menggunakan Ultrasonografi (USG) Di Posyandu Desa Bukoposo Kec. Way Serdang, Kab. Mesuji
Copyrights © 2022