Kinerja: Jurnal Ekonomi dan Manajemen
Vol 19, No 4 (2022): November

Pengaruh pemasaran digital dan modal usaha terhadap pendapatan umkm di tengah pandemi covid-19

Ahmad Kafrawi (Unknown)
Muh. Rezha Mulya Sugiri (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Alauddin Makassar)
Juardi Juardi (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Alauddin Makassar)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2022

Abstract

Kelurahan Samata merupakan salah satu kelurahan di Kabupaten Gowa yang sangat prospektif pada sektor UMKM, khususnya di bidang kuliner. Penggunaan teknologi khususnya instrumen pemasaran digital diharapkan mampu menggenjot produktifitas UMKM dalam hal menjangkau segmen konsumen yang lebih luas di tengah kemerosotan perekonomian akibat pandemi Covid-19. Tujuan dilakukannya penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pemasaran digital dan modal usaha terhadap pendapatan pelaku UMKM kuliner di Keluran Samata. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 92 responden pelaku UMKM di Kelurahan Samata. Data dikumpulkan melalui kuisioner dan wawancara. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linear berganda, uji asumsi klasik, dan uji signifikansi. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa (1) pemasaran digital berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan pelaku UMKM kuliner di Kelurahan Samata, (2) modal usaha berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan pelaku UMKM di kelurahan Samata, dan (3) pemasaran digital dan modal usaha secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan pelaku UMKM di Kelurahan Samata.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

KINERJA

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

KINERJA: Jurnal Ekonomi dan Manajemenis a scientific journal in the field of economics and management published twice a year (in January & ...