Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat
SEMINAR NASIONAL 2022:PROSIDING EDISI 2

PKM Peningkatan Kapasitas Diri Melalui Psikoedukasi Dalam Menghadapi Tantangan Global

Hilwa Anwar (Jurusan Psikologi, Fakultas Psikologi, Universitas Negeri Makassar)
St. Hadjar Nurul Istiqamah (Jurusan Psikologi, Fakultas Psikologi, Universitas Negeri Makassar)
Abdul Rahmat (Jurusan Psikologi, Fakultas Psikologi, Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2022

Abstract

Abstrak. Mitra Program Kemitraan ini adalah SMK Negeri 05 Makassar. Permasalahan mitra adalah fokus mitra dalam pengembangan siswa untuk memahami proses pembelajaran di sekolah, namun pengembangan dalam memahami kemampuan diri sendiri serta memahami perubahan yang terjadi di lapangan belum dilakukan secara optimal. Pemberian bekal dalam meningkatkan kemampuan atau potensi yang dimiliki perlu dilakukan agar siswa dapat memahami situasi yang terjadi di lingkungan kerja. Adapun sasaran ektsernal adalah siswa SMK memiliki potensi diri sehingga tidak ragu akan kemampuan yang dimiliki. Metode yang dilakukan adalah dengan (1) menentukan informasi yang dibutuhkan, (2) menentukan pendekatan atau metode pengumpulan informasi, (3) membuat instrument berdasarkan metode yang telah ditentukan, (4) pengambilan data, (5) mengolah data dan interpretasi, (6) merancang intervensi yang akan digunakan, (7) melaksanakan psikoedukasi diawali dengan pemberian pretest serta diakhiri dengan post tes, (8) mengevaluasi hasil psikoedukasi 8.terhadap peningkatan kapasitas siswa SMA secara keseluruhan. Hasil yang dicapai adalah mitra memahami bagaimana meningkatkan potensi diri dengan mengenali diri sendiri agar kapasitas yang dimiliki semakin meningkat. Siswa mampu untuk mengenali diri sendiri, memahami kondisi diri dengan mengetahui kelebihan dan kekurangan, serta memiliki kemampuan untuk mengambil suatu permasalahan agar kedepannya dapat menentukan langkah secara mandiri. Kata kunci: psikoedukasi, potensi diri, siswa SMK

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

semnaslpm

Publisher

Subject

Chemistry

Description

Seluruh artikel dalam Prosiding Seminar Nasional Hasil Penelitian tahun 2019 bukan merupakan opini dan pemikiran dari ...