Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri
2022: SNTIKI 14

Analisis Kekuatan Tarik Komposit Serat Bambu Apus Dengan Matriks Epoksi Variasi Fraksi Volume untuk Material Peredam Suara Ringan

Fahrudin Fahrudin (UPN Veteran Jakarta)



Article Info

Publish Date
28 Nov 2022

Abstract

Komposit merupakan penggabungan dari dua jenis material atau lebih kemudian akan menghasilkan sifat karakteristik baru. Serat alam seperti bambu apus dapat dimanfaatkan sebagai salah satu jenis reinforcement dalam proses pembuatan komposit. Fraksi volume sebagai aspek penting dalam menghasilkan sifat karakteristik baru sehingga variasi terhadap fraksi volume harus diperhatikan untuk mendapatkan hasil yang lebih optimal. Pengujian tarik merupakan pengujian untuk mengetahui nilai karakteristik dengan menggunakan alat Universal Testing Machine (UTM) Tensilon pada Lab CNC Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta. Pengujian yang dilakukan dengan variasi fraksi volume serat atau matriks 15%, 25% dan 35% hingga mendapatkan nilai lebih optimal. Pada pengujian tarik terdapat nilai rata-rata tertinggi pertama pada komposit 35% dengan nilai 1.6773MPa. Kemudian nilai rata-rata tertinggi kedua terdapat pada komposit 25% dengan nilai 1.6276MPa dan yang terakhir pada komposit 15% dengan nilai 1.4034MPa.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

SNTIKI

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mathematics

Description

SNTIKI adalah Seminar Nasional Teknologi Informasi, Komunikasi dan Industri yang diselenggarakan setiap tahun oleh Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau. ISSN 2579 7271 (Print) | ISSN 2579 5406 ...