Penelitian ini dilakukan di PT Andalan Jaya Logistik yang merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang jasa freight-forwarding yang berdiri sejak tahun 2012. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh Budaya Organisasi dan Prestasi Kerja terhadap Promosi Jabatan Karyawan PT Andalan Jaya Logistik. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah 37 karyawan. Teknik sampling yang digunakan adalah sampling sensus. Teknik pengumpulan data adalah dengan pembagian kuesioner, wawancara dan studi dokumentasi. Analisis data mengunakan anĂ¡lisis regresi linear berganda.Kesimpulan dalam penelitian bahwa Budaya Organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Promosi Jabatan Karyawan PT Andalan Jaya Logistik. Prestasi Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap Promosi Jabatan Karyawan PT Andalan Jaya Logistik. Budaya Organisasi dan Prestasi Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap Promosi Jabatan Karyawan PT Andalan Jaya Logistik
Copyrights © 2022