Karnisia (2018), pengaruh Solvabilitas, Likuiditas, dan Profitabilitas terhadap harga saham perusahaan kelapa sawit yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (dibawah bimbingan bapak Prof. H. Djoko Setyadi, SE., M.Sc dan Ibu Dr. Musdalifah Azis, SE.,M. Si).Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pangaruh Solvabilitas, Likuiditas dan profitabilitas terhadap harga saham pada perusahaan kelapa sawit yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2012 sampai dengan 2016Penelitian ini mengunakan rasio keuangan sebagai alat ukur kinerja keuangan perususahaan yang dihubugkan pengaruhnya terhadap harga saham,sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan kelapa sawit yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dan dipilih secara Purposive sampling teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi dan alat analisis dalam penelitian ini menggunakan program SPSS statistik versi 18.Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara parsial Solvabilitas memiliki pengaruh signifikan dan negative terhadap harga saham,dan Likuiditas secara parsial berpengaruh signifikan dan negatif tehadap harga saham, dan juga Profitabilitas secara parsial memiliki berpengaruh signifikan dan positif terhadap harga saham.
Copyrights © 2019