Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah variabel independen, yaitu Return On Investmen (ROI), Earning Per Share (EPS), Cash Ratio, dan Debt to Total Asset (DTA) secara bersama-sama mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap variabel dependennya, yaitu Cash Dividen (Dividen Payout Ratio). Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diambil dari Indonesia Stock Exchange (IDX) dan Indonesia Capital Market Directory (ICMD) pada tahun 2011-2015. Jumlah Populasi adalah 37 dan jumlah sampel sebanyak 11 perusahaan diambil dengan purposive sample. Analisis menggunakan metode kuantitatif yaitu mengolah data-data yang sudah ada dan alat analisis yang digunakan dengan menggunakan metode regresi linear berganda, dan uji hipotesis menggunakan uji F dan uji T yang sebelumnya dilakukan asumsi klasik terdahulu.Dalam penelitian ini disimpulkan bahwa ROI, EPS, Cash Ratio, dan DTA secara simultan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Cash Dividen (Dividen Payout Ratio) dan secara parsial disimpulkan bahwa EPS dan Cash ratio berpengaruh negatif dan signifikan sedangkan ROI dan DTA berpengaruh negatif dan tidak signifikan.
Copyrights © 2017