Tujuan penelitian ini untuk mengetahui sektor-sektor yang menjadi sektor potensial di Provinsi Sumatera Utara dan seberapa besar kebutuhan investasi untuk sektor potensial di Provinsi Sumatera Utara pada tahun 2017-2021. Data yang digunakan yaitu PDRB Provinsi Sumatera Utara menurut lapangan usaha atas dasar harga konstan 2010. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif ekonomi makro regional yang berbasis angka-angka. Sedangkan sifat penelitian yaitu verifikatif-kuantitatif, yaitu menggunakan formula-formula ekonomi regional terhadap data makro regional Provinsi Sumatera Utara yang bersumber pada dokumen-dokumen atau laporan-laporan yang tersebar di berbagai instansi pemerintah Provinsi Sumatera Utara. Analisis data menggunakan tiga metode yaitu : (1) Location Quotient (LQ), (2) Incremental Capital-Output Ratio (ICOR), dan (3) Metode Trend Linear.
Copyrights © 2018