NOVIANTI, Pengaruh Investasi dan Tenaga Kerja Terhadap PDRB Kalimantan Timur di bawah bimbingan Irwan Gani sebagai pembimbing I dan Nurjanana sebagai pembimbing II.Berdasarkan latar belakang masalah yang ada,maka dapat dibuat perumusan masalah : 1) Apakah variabel investasi (X1) berpengaruh terhadap PDRB Kalimantan Timur? 2) Apakah variabel tenaga kerja (X2) berpengaruh terhadap PDRB Kalimantan Timur?Tujuan dari penelitian ini adalah untuk 1) Untuk mengetahui pengaruh investasi terhadap PDRB Kalimantan Timur. 2) Untuk Mengetahui pengaruh jumlah tenaga kerja terhadap PDRB Kalimantan Timur.Permasalahan yang ada di dalam ini adalah sebagai berikut : 1) Apakah variabel investasi (X1) berpengaruh terhadap PDRB Kalimantan Timur? 2) Apakah variabel tenaga kerja (X2) berpengaruh terhadap PDRB Kalimantan Timur?Hasil penelitian menunjukkan bahwa : 1) Hasil uji t menunjukan bahwa variabel Investasi (X1) memiliki t hitung sebesar 2.883 dari t tabel sebesar 2.36462 dengan tingkat signifikan sebesar 0,005 0,05 yang berarti variabel Investasi (X1) berpengaruh signifikan terhadap PDRB Kalimantan Timur dan dapat diketahui hubungan variabel Investasi (X1) terhadap PDRB (Y) adalah sebesar 0.281. 2) Hasil uji t menunjukan bahwa variabel Tenaga Kerja (X2), memiliki t hitung sebesar 5.104 dari t tabel sebesar 2.36462 dengan tingkat signifikan sebesar 0.000 0,05 yang berarti variabel Tenaga Kerja (X2) berpengaruh signifikan terhadap PDRB Kalimantan Timur dan dapat diketahui hubungan variabel Tenaga Kerja (X2) terhadap PDRB (Y) adalah sebesar 0.460.
Copyrights © 2020