Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM)
Vol 2, No 1 (2017): April

Analisis kelayakan penggantian alat berat merk komatsu PC200-7

Gusti Randy Syahputra (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman, Samarinda)
Iskandar Iskandar (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman, Samarinda)
Muhammad Ikbal (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman, Samarinda)



Article Info

Publish Date
15 Apr 2017

Abstract

            Penelitian ini dilakukan dengan tujuan (1) Sebagai bahan informasi bagi manajemen perusahaan PT. Surya Karya Genusa Samarinda dalam mengambil kebijaksanaan sehubungan dengan penggantian alat berat tersebut. (2) sebagai acuan untuk merumuskan kebijaksanaan dan pembiayaan investasi. Metode penelitian yang digunakan pada riset ini adalah metode Net Present Value (NPV), Profitability Index (PI), dan Internal Rate of Return (IRR). PT. Surya Karya Genusa adalah perusahaan yang bergerak di bidang kontraktor dimana perusahaan tersebut menyewakan alat – alat berat. Hasil analisis adalah sebagai berikut (1) Dari analisis yang dikemukakan sebelumnya, maka hipotesis dapat diterima karena hasil perhitungan Net Present Value(NPV), Profitability Index (PI) dan Internal Rate of Return (IRR) menunjukkan kriteria yang layak atas investasi tersebut. (2) Penggantian alat berat excavator yang baru lebih menguntungkan bagi perusahaan karena: - Net Present Value (NPV) menghasilkan nilai positif. Maka investasi tersebut dinyatakan layak dilaksanakan. – Profitability Index (PI) mempunyai nilai yang lebih besar dari 1. Maka perusahaan dapat menerima investasi penggantian alat berat excavator tersebut. – Internal Rate of Return (IRR) adalah sebesar 25% dan cost of capital atas penambahan modal untuk investasi penggantian alat berat excavator adalah 14% berarti rate of return lebih besar dari cost of capital, sehingga investasi tersebut layak dilaksanakan.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

JIAM

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) is a scientific journal in the field of Accounting Science published four times a year (in Apr, June, Sept & Nov). Faculty of Economics and Business Mulawarman ...