Sistem rujukan kesehatan maternal wajib diimplementasikan untuk menurunkan morbiditas dan mortalitas materna. Penundaan dalam mencari layanan dan mencapai fasilitas kesehatan memengaruhi kualitas sistem rujukan materna. Studi ini bertujuan untuk menelaah tantangan dan rekomendasi untuk perbaikan di negara berpenghasilan rendah dan menengah. Kami melakukan tinjauan sistematik dengan mencari database Proquest, Wiley, Science Direct, Taylor and Francis, dan Pubmed dalam Januari 2017 sampai Juni 2021. Terminology yang digunakan adalah ‘maternal health referral system’, ‘referral systems. Tantangan dan pada rujukan kesehatan maternal di negara berpenghasilan rendah dan menengah adlaha infrastruktur (komunikasi dan transport), pengembangan kapasitas petugas kesehatan, sistem informasi kesehtan dan dukungan finansial untuk mengimplementasikan kualitas asuhan sistem rujukan pada kesehatan maternal. Rekomendasi untuk perbaikan yaitu memperbaiki infrastruktur, mengembangkan panduan, protokol atau standard sistem rujukan materna dan dukungan finansial. Selain itu pula dukungan keyakinan sosial budaya, komunitas dan kerabat sangat bermanfaat. Tantangan dan rekomendasi ini dapat dipertimbangkan untuk kualitas layanan kesehatan maternal.
Copyrights © 2022