PRISMA
Vol 11, No 2 (2022): PRISMA Volume 11, No 2 Tahun 2022

Analisis Kesalahan Siswa SMP dalam Menyelesaikan Soal Cerita Sistem Persamaan Linear Dua Variabel Berdasarkan Prosedur Newman

Sumartini, Tina Sri (Unknown)
Safitri, Lita (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Dec 2022

Abstract

Analisis kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal cerita merupakan hal penting dalam pembelajaran matematika. Analisis tersebut digunakan untuk melakukan refleksi dalam tahapan pembelajaran. Tujuan penelitian ini yaitu untuk menganalisis kesalahan siswa SMP dalam menyelesaikan soal cerita sistem persamaan linear dua variabel berdasarkan prosedur newman. Penelitian dilakukan secara kualitatif. Teknik sampling yang digunakan yaitu purposive sampling dengan mengambil tiga siswa SMP  kelas VIII yang telah mempelajari materi sistem persamaan linear dua variabel di salah satu SMP di Kabupaten Garut. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan memberikan soal kemampuan pemecahan masalah matematis kepada siswa. Selanjutnya dilakukan wawancara untuk mengkonfirmasi jawaban dari tes tulis. Instrumen tes tertulis sebanyak 5 soal yang telah divaidasi oleh ahli. Teknik analisis data dilakukan dengan menganalisis hasil jawaban siswa dan wawancara. Hasil penelitian yaitu: Siswa melakukan kesalahan dalam menyelesaikan soal cerita sistem persamaan linear dua variabel berdasarkan prosedur newman. Kesalahan tersebut meliputi kesalahan membaca, memahami, menstransformasi, keterampilan prosedur, dan penulisan jawaban akhir. Hal ini terjadi akibat kurangnya kemampuan pemahaman, representasi, dan koneksi siswa. Oleh karena itu, perlu upaya untuk meningkatkan kemampuan tersebut dalam pembelajaran matematika.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

prisma

Publisher

Subject

Mathematics Social Sciences

Description

This journal focuses on mathematics education and disciplined inquiry into the teaching and learning of mathematics. The scope of the journal are: Mathematics Learning Model, Media Learning Mathematics, Curriculum in Mathematics Teaching, Assessment and Evaluation in Mathematics Teaching, ...