Mitra Akademia: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 5 No 2 (2022): Mitra Akademia: Jurnal Pengabdian Masyarakat

PENGEMBANGAN KAPASITAS PRODUKSI DAN PEMASARAN BONTOT DAN KERUPUK IKAN PAYUS OLEH-OLEH KHAS SERANG-BANTEN PRODUKSI UKM MUTIARA DOMAS BERBASIS TEKNOLOGI UNTUK MENGATASI DAMPAK COVID-19

Yusyama, Yana (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Dec 2021

Abstract

Wabah Covid-19 telah banyak menjatuhkan UMKM, namun hal tersebut jangan sampai menimpa UMKM Mutiara Domas milik Ibu Muniroh. Usaha rumahan Mutiara Domas memproduksi Bontot dan Kerupuk Ikan Payus yang diolah manjadi makanan ciri khas Banten, karena bontot dan kerupuk ikan payus hanya bisa dijumpai di Domas, Pontang Kabupaten Serang saja. Ikan payus merupakan spesies ikan bandeng, atau warga Domas menyebutnya sebagai Ikan Bandeng Lanang. Ikan tersebut berasal dari tambak ikan yang terdapat di desa Domas. Karena keberadaan ikan payus yang melimpah, namun pemasaran kurang (karena tekstur daging tipis), maka dari itu ikan payus dijadikan bahan baku olahan makanan. Pelaksanaan pengabdian telah dilaksanak, UMKM Mutiara Domas telah memiliki alat tambahan untuk produksi makanan olahan bontot dan ikan payus. Selain itu pelatihan untuk marketing online telah dilakukan, dan kemasan untuk kerupuk ikan payus telah dibuatkan. Dengan masih adanya pandemi Covid-19 diharapkan tidak terlalu berdampak bagi UMKM Mutiara Domas, dan tim dosen masih berkomunikasi dengan pemilik UMKM Mutiara Domas, berkoordinasi tentang progres penjualan. Adapun luaran dari kegiatan pengabdianpengabdian artikel di jurnal akreditasi, media massa, dan video kegiatan.Kata Kunci: Bontot kerupuk Ikan Payus, UKM Mutiara Domas, Pandemi Covid-19.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

mak

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Industrial & Manufacturing Engineering Social Sciences

Description

Hadirnya Mitra Akademia: Jurnal Pengabdian Masyarakat dengan e-ISSN 2684-8422 yang diterbitkan oleh Unit Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (UP2M), Politeknik Negeri Jakarta (PNJ) ini dimaksudkan sebagai sarana penyebarluasan (diseminasi) luaran (output) kegiatan pengabdian kepada ...