Prosiding Seminar Nasional Sasindo
Vol 3, No 1 (2022): PROSIDING SEMINAR NASIONAL SASINDO UNPAM

ANALISIS HIRARKI KEBUTUHKAN TOKOH UTAMA DALAM NOVEL HEARTBREAK MOTEL KARYA IKA NATASSA (KAJIAN PSIKOLOGI HUMANISTIK ABRAHAM MASLOW)

Nuni Davina Nuraini (Universitas Pamulang)



Article Info

Publish Date
21 Dec 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat hirarki kebutuhan psikologi humanistik Abraham Maslow pada tokoh utama dalam novel HeartBreak Motel karya Ika Natassa. Metode yang digunakan di dalam analisis ini adalah metode kualitatif bersifat Deskriptif, dengan langkah-langkah identifikasi data, klasifikasi data, dan interpestasi data. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik baca-catat dan mengiventarisasi. Pendekatan dalam peneltian ini adalah pendekatan psikologis Humanistik berdasarkan teori yang di cetuskan Abraham Maslow, sumber data penelitian ini adalah novel HeartBreak Motel karya Ika Natassa yang diterbitkan PT Gramedia Pustaka Utama, Jakarta, 2022. Hasil dari penelitian ini menunjukan kebutuhan psikologi pada tokoh Utama terpenuhi berdasarkan lima tingkat kebutuhan yaitu: (1) kebutuhan fisiologis berupa kebutuhan makan dan minum, pakaian, istirahat, tempat tingal. (2) kebutuhan rasa aman berupa rasa aman secara fisik dan psikis. (3) kebutuhan akan cinta dan memiliki yang di dapatkan dari ibu, sahabat, kekasih dan orang sekitarnya. (4) kebutuhan akan rasa penghargaan. (5) kebutuhan aktualisasi diri. Kesimpulan yang peneliti dapatkan berdasarkan psikologi Humanistik yaitu tokoh utama dapat memenuhi kebutuhan-kebutuhan dikarenakan sifat tokoh utama yang selalu berusaha, kerja keras, mandiri, dan penuh kasih sayang.Kata kunci: Novel, hirarki kebutuhan, psikologi humanistik.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

SNS

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Focus and Scope of Seminar Nasional Sasindo is articles raised from the results of research, studies, and scientific work in the fields of: 1. Linguistic and Literary analysis. 2. Research result of Indonesian Linguistics and Literature. 3. The research results of Language Learning and Indonesian ...