Latar belakang: Sesuai definisi WHO, tuberkulosis adalah penyakit menular yang menjadi masalah kesehatan seluruh dunia. Sebesar 90% penderita tuberkulosis adalah orang dewasa. Secara global, terjadi 1.000.000 kasus tuberkulosis dan 233.000 kematian yang disebabkan oleh tuberkulosis anak pada tahun 2018. Oleh sebab banyak pasien tuberkulosis, baik dewasa maupun anak, datang ke fasilitas kesehatan sudah dengan penyulit tahap lanjut di Maluku Utara, diagnosis tuberkulosis penting ditegakkan secara dini, termasuk pada pasien yang diduga/presumtif menderita tuberkulosis paru.Tujuan: Untuk mengetahui karakteristik pasien presumtif tuberkulosis paru berdasarkan pemeriksaan foto toraks di RSUD Tidore Kepulauan tahun 2020.Metode: Penelitian deskriptif ini menggunakan metode total sampling terhadap data foto toraks pasien presumtif tuberkulosis paru dari bagian Radiologi RSUD Tidore Kepulauan tahun 2020.Hasil: Dari 202 sampel, usia 46-60 tahun menempati proporsi usia tertinggi (28,7%), 58,4% laki-laki, 71,29% memiliki gejala batuk berdahak bercampur darah dan 56,9% memperlihatkan gambaran foto toraks tuberkulosis.Simpulan: Sebagian besar pasien presumtif tuberkulosis paru pada studi ini berusia 46-60 tahun, laki-laki, dengan lokasi lesi biletaral, dan memiliki gejala batuk berdahak bercampur darah. Lebih dari separuh foto toraks kelompok pasien ini ditemukan memperlihatkan gambaran tuberkulosis. Kata kunci: Presumtif, tuberkulosis, Tidore.
Copyrights © 2022