Jurnal Semesta Sehat
Vol 2 No 1 (2022): Jurnal Semesta Sehat (J-Mestahat)

Analisis Breastfeeding Self-efficacy pada Ibu Menyusui

Mizna Sabilla (Universitas Muhammadiyah Jakarta)
Rr. Arum Ariasih (Universitas Muhammadiyah Jakarta)



Article Info

Publish Date
18 Aug 2022

Abstract

Cakupan ASI eksklusif di Indonesia berada pada angka 66,06%. Cakupan di Kota Bogor dan Bekasi masih di bawah angka nasional. Breastfeeding Self-efficacy merupakan prediktor pemberian ASI eksklusif. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui determinan breastfeeding self-efficacy di Kota Bogor dan Bekasi. Desain studi cross sectional digunakan pada 80 ibu menyusui yang diperoleh secara incidental sampling. Ibu mengisi sendiri kuesioner online yang disebar oleh tim peneliti selama bulan September-Oktober 2021. Hasil penelitian terdapat hampir separuh responden (48,8%) memiliki breastfeeding self-efficacy yang rendah. Tidak terdapat hubungan antara pengetahuan, pengalaman menyusui, pengamatan orang lain dan persuasi verbal suami dengan breastfeeding self-efficacy ibu (p value > 0,05). Breastfeeding self-efficacy sebaiknya dideteksi lebih dini pada saat kehamilan agar ibu yang berisiko terhadap kegagalan dalam memberikan ASI eksklusif dapat segera diberikan intervensi yang tepat.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jm

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Veterinary

Description

Jurnal Semesta Sehat (J-Mestahat) merupakan opened acces dan peer-reviewed journal. Jurnal ini bertujuan untuk mempublikasi penelitian orisinil dan literatur review yang berhubungan dengan isu kesehatan masyarakat yang ada di dunia. Topik yang dimuat dalam jurnal ini adalah topik keilmuan yang ...