Peneliti melakukan penelitian dengan maksud untuk mengetahui hasil dari pengaruh Leverage, Likuiditas dan Profitabilitas terhadap Harga Saham. Pengumpulan data dengan data sekunder dan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Sampel riset ini menggunakan jenis purposive sampling dengan total data 24 dari tahun 2016-2019. Dalam penelitian digunakan teknik analisis regresi linear berganda. Adapun dari penelitian diperoleh bahwa Leverage dan Profitabilitas memiliki dampak positif terhadap Harga Saham tetapi Likuiditas tidak memiliki dampak yang besar terhadap Harga Saham.
Copyrights © 2022