Kebijakan hutang mempunyai peran dalam suatuperusahaan sebagai sarana untuk melakukan tindakan yang dibuat oleh manajemen perusahaan dalam memperolehpendanaan, baik internal maupun eksternal. Penyusunanpenelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh likuiditas, struktur aset, profitabilitas dan free cash flow terhadapkebijakan hutang. Sesuai kriteria purposive sampling didapat jumlahsampel sebanyak 155 data. Teknik analisis yang digunakanregresi linier berganda dengan menggunakan uji model F dan adjusted R square, serta uji t untuk uji hipotesis. Hasil menunjukkan bahwa ROA berpengaruh positif, dan FCFberpengaruh negatif terhadap kebijakan hutang. Namunvariabel likuiditas dan struktur aset tidak signifikanberpengaruh terhadap DER.
Copyrights © 2022