Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, dan Akuntansi)
Vol 6 No 3 (2022): Edisi September - Desember 2022

KESULITAN KEUANGAN DAN OPINI AUDIT GOING CONCERN: PERAN MODERASI TATA KELOLA PERUSAHAAN

Hamidah Farras (Unknown)
Sugiyarti Fatma Laela (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Oct 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kesulitan keuangan terhadap opini audit going concern pada masa sebelum dan selama Covid-19. Tujuan lainnya adalah untuk menganalisis peran moderasi tata kelola perusahaan pada pengaruh kesulitan keuangan terhadap opini audit going concern. Sampel penelitian adalah perusahaan dalam daftar indeks saham syariah Indonesia yang terkena dampak Covid-19 pada tahun 2018-2021. Hasil pengujian dengan teknik SEM-PLS, membuktikan tidak adanya pengaruh signifikan kesulitan keuangan terhadap opini audit going concern sebelum Covid-19. Namun, terdapat pengaruh signifikan kesulitan keuangan terhadap opini audit going concern selama Covid-19. Penelitian ini juga tidak dapat membuktikan adanya peran moderasi tata kelola perusahaan pada pengaruh kesehatan keuangan terhadap opini audit going concern baik pada sebelum maupun selama Covid-19.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

mea

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Manajemen, Ekonomi dan Akuntansi (MEA) Diterbitkan oleh Lembaga Penelitian & Pengabdian Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Muhammadiyah Bandung dimaksudkan sebagai media informasi dan forum pengkajian bidang ilmu Akuntansi, Manajemen, Bisnis dan Ekonomi. Jurnal ini berisikan ...