JIPkM
Vol 2, No 1 (2022): Jurnal Inovasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat (JIPkM)

PENDAMPINGAN PEMBUATAN LAPORAN KEUANGAN YAYASAN CEMPAKA EDUCATION CENTER DI DUSUN GAMOH, KECAMATAN PRIGEN, JAWA TIMUR

Lusy Lusy (Universitas Katolik Darma Cendika, Surabaya)
Maria Widyastuti (Universitas Katolik Darma Cendika, Surabaya)
Y. Budi Hermanto (Universitas Katolik Darma Cendika, Surabaya)
David Andrian (Universitas Katolik Darma Cendika, Surabaya)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini berupa pendampingan terhadap stakeholder yang ada di Yayasan Cempaka Education Center, bertempat di Dusun Gamoh, Desa Dayurejo, Kecamatan Prigen, Jawa Timur. Kegiatan ini merupakan kelanjutan diawali dengan pendampingan berupa pelaporan kas, kemudian dilanjutkan dengan pembuatan realisasi pendapatan dan biaya. Kegiatan dilakukan memakai metode partisipatif berupa pendampingan, dengan komitmen dari setiap anggota untuk mewujudkan kemandirian dan keberlanjutan dalam pelaksanaan kegiatan. Realisasi kegiatan ini dibagi menjadi tiga tahap, yaitu (1) pendampingan laporan keuangan; (2) Evaluasi penerapan Laporan Keuangan; serta (3) Pembuatan Laporan Analisa atas Laporan Keuangan Yayasan Cempaka Education Center. Diharapkan melalui kegiatan ini dapat melakukan evaluasi kinerja terkait keuangan, serta berdampak pada para petani atau masyarakat sekitar. Urgensi kegiatan ini, jika mitra dapat menyusun laporan keuangan dengan baik dan benar, tentu dapat melakukan evaluasi kinerja keuangan, yang berdampak pada kesejahteraan karyawan yang bekerja di tempat tersebut.  Keyword : Pendampingan, Laporan Keuangan 

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

PENAMAS

Publisher

Subject

Religion Humanities Public Health Social Sciences Other

Description

Jurnal Inovasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat (ISSN : 2808-5590) diterbitkan 2 (dua) kali setahun (Juni dan Desember) oleh LPPM STIE Trisna Negara. Terbit pertama pada bulan Juni 2021. Jurnal Inovasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat memuat hasil inovasi dan hasil pengabdian kepada masyarakat. ...