Untuk mempercepat perputaran barang dan membantu pelanggan, UD. Mitra Sejati memiliki kebijakan untuk memberi kesempatan pembayaran bertempo pada pelanggannya. Untuk mendapatkan layanan pembayaran bertempo, pelanggan harus mengajukan permohonan. Berdasarkan permohonan dan data transaksi sebelumnya perusahaan akan melakukan penilaian. Dalam melakukan penilaian perusahaan dituntut untuk dapat memberikan keputusan yang tepat dan akurat secara cepat agar tidak membawa dampak yang merugikan bagi perusahaan dikemudian hari, yaitu terjadinya pembayaran macet. Untuk itu perlu dirancang suatu sistem penunjang keputusan (DSS) yang dapat membantu UD Mitra Sejati dalam melakukan penilaian pengajuan pembayaran bertempo beserta plafonnya sehingga dapat diambil suatu keputusan dengan cepat, tepat dan akurat. Kata Kunci : Sistem Pendukung keputusan, Pembayaran bertempo, Group teknologi, tabel  keputusan
Copyrights © 2010