Jurnas Nasional Teknologi dan Sistem Informasi
Vol 8, No 3 (2022): Desember 2022

Pebandingan Metode Decision Tree dan XGBoost untuk Klasifikasi Sentimen Vaksin Covid-19 di Twitter

Habib Hakim Sinaga (Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau)
Surya Agustian (Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2022

Abstract

Pemerintah Indonesia melaksanakan vaksinasi dalam upaya pencegahan virus COVID-19. Namun upaya tersebut memicu pro dan kontra dalam masyarakat. Pro dan kontra tersebut dapat dikatakan sebagai sentimen. Sentimen dapat diungkapkan di berbagai media, salah satunya adalah media sosial. Teknik yang digunakan untuk mendeteksi sentimen pada media sosial salah satunya adalah klasifikasi teks dengan machine learning. Penelitian ini akan membandingkan Decision tree dan XGBoost untuk mengklasifikasikan sentimen di twitter. Data diperoleh dengan cara crawling menggunakan pemograman pyton dan Twitter API. Data diberi label dengan teknik crowdsourcing dan majority voting. Data yang digunakan setelah diseimbangkan adalah 6000 data latih, 778 data validasi dan 400 data uji. Hasil pengujian Decision tree dan XGBoost mendapatkan hasil terbaik pada model XGBoost dengan nilai akurasi sebesar 66% dan f1-score sebesar 57%. Hasil ini juga merupakan yang terbaik dibanding metode yang digunakan pada penelitian sebelumnya dengan dataset yang sama.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

teknosi

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Jurnal ini menerbitkan artikel penelitian (research article), artikel telaah/studi literatur (review article/literature review), laporan kasus (case report) dan artikel konsep atau kebijakan (concept/policy article), di semua bidang : Geographical Information System, Enterpise Application, Bussiness ...