Jurnal Teknik Mesin, Industri, Elektro dan Informatika
Vol. 1 No. 3 (2022): September : JURNAL TEKNIK MESIN, INDUSTRI, ELEKTRO DAN INFORMATIKA

SISTEM INFORMASI BANTUAN SOSIAL JAMPERSAL DI DINAS SOSIAL KABUPATEN BANJAR

Anwar, Rezky Izzatul Yazidah (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Sep 2022

Abstract

Jaminan Persalinan (Jampersal) adalah jaminan pembiayaan pelayanan persalinan yang meliputi pemeriksaan kehamilan, pertolongan persalinan, pelayanan nifas termasuk pelayanan KB pasca persalinan dan pelayanan bayi baru lahir yang dilakukan oleh tenaga kesehatan di fasilitas kesehatan . Jaminan Persalinan dimaksudkan untuk mengurangi hambatan finansial bagi ibu hamil di Indonesia khususnya masyarakat menengah ke bawah yang tidak memiliki jaminan pembiayaan persalinan. Dengan demikian, kehadiran Jaminan Persalinan diharapkan dapat mengurangi angka kematian ibu dan angka kematian bayi di Indonesia. Dalam aktifitas pengelolaan data bantuan sosial Jaminan persalinan belum menerapkan komputerisasi secara optimal. Dalam pengolahan data tersebut penggunaan computer hanya sebatas pengetikan di aplikasi MS. Excel sehingga dalam pengelolaan data dan hasil laporan relative lama. Sehingga diperlukannya sebuah sistem yang dapat mempermudah serta mempercepat dalam proses pengelolaan data jampersal agar terlaksananya jaminan persalinan bagi masyarakat miskin.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jtmei

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

JTMEI merupakan jurnal ilmiah berkala dengan ciri khas/identitas bidang Teknik (Mekanik, Elektrikal, Industri, Informatika, Sipil dan Sains). Tema makalah ini difokuskan pada aplikasi industri baru, kelautan dan pengembangan energi hijau yang ...