To Maega: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 6, No 1 (2023): Februari 2023

Rancang Bangun Teba Kekinian (Biopori Berskala Besar) di Desa Penebel Kecamatan Penebel Kabupaten Tabanan

I Made Pinka Dwipayana (Universitas Pendidikan Nasional)
Gusi Putu Lestara Permana (Universitas Pendidikan Nasional)
Kadek Linda Kusnita (Universitas Pendidikan Nasional)
Gede Humaswara Pratama (Universitas Pendidikan Nasional)
Ayu Indira Dewiningrat (Universitas Pendidikan Nasional)
I Nyoman Sunarta (Universitas Pendidikan Nasional)



Article Info

Publish Date
01 Jan 2023

Abstract

Salah satu permasalahan yang sudah tidak asing lagi di tengah masyarakat saat ini adalah mengenai pemberdayaan dan pengolahan sampah, baik pengolahan sampah organik maupun sampah anorganik. Desa Penebel merupakan salah satu desa yang memiliki permasalahan terkait pengolahan sampah.  Saat ini, sampah dedaunan dan sampah organik lainnya dirasa kurang dimanfaatkan secara maksimal oleh masyarakat Desa Penebel. Salah satu alternatif yang dapat meminimalisir hal tersebut adalah dengan membuat Teba Kekinian, dimana Teba Kekinian merupakan Lubang Resapan Biopori dengan ukuran besar. Nantinya, sampah organik akan dimasukkan ke dalam Lubang Resapan Biopori tersebut, kemudian fauna yang ada didalam tanah akan terpancing oleh sampah organik dan akan membuat terowongan-terowongan kecil sehingga air akan cepat meresap. Tujuan dari kegiatan ini adalah mengenalkan dan membantu masyarakat Desa Penebel untuk mengatasi permasalahan sampah organik. Kegiatan ini menggunakan metode observasi, study literature dan dokumentasi. Pelaksanaan kegiatan ini meliputi penentuan lokasi, pembuatan RAB dan rancangan gambar, pengajuan rancang bangun Teba Kekinian ke pemerintah Desa Penebel serta pembuatan Teba Kekinian. Dari kegiatan yang dilaksanakan, Teba Kekinian yang dibuat di Kantor Desa Penebel diharapkan dapat dijadikan contoh oleh masyarakat dan diharapkan agar masyarakat juga ikut membuat Teba Kekinian di lingkungan rumah masing-masing.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

tomaega

Publisher

Subject

Other

Description

To Maega | Jurnal Pengabdian Masyarakat adalah jurnal ilmiah multidisiplin yang diterbitkan oleh LPPM Universitas Andi Djemma. Jurnal ini adalah jurnal nasional yang mencakup banyak masalah umum atau masalah yang terkait dengan pengabdian kepada masyarakat. Tujuan dari publikasi ini adalah untuk ...